-->


Iklan

newiklan

Bentuk Poros Baru, PAN: Kami Akan Lanjutkan Pertemuan dengan Demokrat dan PKB

Jumat, 09 Maret 2018, Maret 09, 2018 Wita Last Updated 2018-03-09T01:41:16Z



Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno mengatakan bahwa pihaknya menyambut baik pertemuan perdana dengan Partai Demokrat dan Partai Kebangkitan Bangsa. Oleh karena itu, tak bisa dimungkiri kalau ke depannya akan ada diskusi lanjutan untuk membahas kemungkinan membentuk poros baru di perhelatan Pemilihan Presiden 2019.

"Hasilnya ya kita tadi akan melakukan pertemuan-pertemuan lagi. Tapi sifatnya membicarakan halnya yang umum. Ada hal yang serius kita bahas, iya. Apakah ada hal yang definitif? Ya belum,” ucap Eddy kepada Okezone, Jumat (9/3/2018).

Ketika ditanya ihwal topik yang dibahas dalam pertemuan itu, ia menyatakan hanya membicarakan proses demokrasi di Tanah Air. Namun, lanjut Eddy, sempat ada pembicaraan untuk memberikan alternatif kandidat peserta Pilpres 2019 kepada masyarakat, karena itu menunjukkan pertumbuhan demokrasi di Indonesia ke arah yang lebih positif.

"Tapi, kita intinya membahas demokrasi. Ya, kalau bisa kita memberikan sebesar-besarnya, sebanyak-banyaknya, alternatif kepada pemilih," imbuh dia.

Lebih lanjut Eddy menjelasakan, PAN tidak menutup kemungkinan kalau pertemuan tersebut akan berujung ke koalisi menyongsong Pilpres 2019. Sebab, ungkap dia, dalam dunia politik, itu bukan sesuatu hal yang tabu lagi, segala kemungkinan bisa saja terjadi.

Hal terpenting, menurut Eddy, mempunyai visi dan misi yang sama dalam membawa perubahan yang lebih baik untuk Indonesia. "Ya namanya politik, segala sesuatunya mungkin kan. Sesuatu mungkin dalam poltik. Kita tidak menutup kemungkinan," tegasnya.

Sebelumnya, Partai Demokrat terlihat sedang kasak-kusuk mencari rekan partai politik untuk merajut koalisi menyambut Pilpres 2019. Partai berlambang bintang mercy itu berencana membuat poros baru dalam gelaran akbar pesta demokrasi tersebut.

Demi melancarkan rencana itu, Demokrat bahkan telah menggelar pertemuan dengan Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Kegaiatan ini diketahui dilakukan di kawasan Jakarta.

"Kita ngobrol soal pilpres. Saya kemarin sebagai Sekjen Demokrat dan Sekjen PAN, dan PKB. Ini kita lanjutkan hari ini kita ngobrol supaya Pilpres 2019 lebih seru," kata Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan saat dikonfirmasi.

Sebagaimana diketahui, isu kemunculan poros baru di Pilpres 2019 terus berembus. Hal itu untuk memunculkan capres alternatif selain Joko Widodo (Jokowi) dan Prabowo Subianto. Jika ketiga partai ini berkoalisi, mereka memiliki tiket mengusung calon karena memenuhi ambang batas capres.

http://bit.ly/2Dbvfje okezone
Komentar

Tampilkan